Peringati Hari Pengayoman, Rutan Praya Ikuti Ziarah dan Tabur Bunga

    Peringati Hari Pengayoman, Rutan Praya Ikuti Ziarah dan Tabur Bunga

    Mataram NTB - Rutan Kelas IIB Praya Kanwil Kemenkumham NTB hari ini, Jum'at (09/08) mengikuti upacara tabur bunga dan ziarah di Taman Makam Pahlawan Majeluk, Mataram.

    Kegiatan ini merupakan serangkaian  kegiatan yang dilaksanakan untuk memperingati hari Pengayoman Ke-79 Tahun 2024. Dimulai pukul 08.00 WITA, upacara dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham NTB, Parlindungan dan diikuti oleh Kepala Divisi Administrasi, Kepala Divisi Yankumham, Kepala Divisi Keimigrasian, beserta Para Ka. UPT Kemenkumham se-NTB, Pejabat Struktural, dan perwakilan pegawai masing-masing UPT Kemenkumham se-NTB.

    Upacara diawali dengan penghormatan umum kepada arwah para pahlawan, kemudian dilanjutkan ziarah kubur dan peletakan karangan bunga di Taman Makam Pahlawan (TMP) Majeluk. "Ziarah dan tabur bunga ini dilakukan sebagai wujud penghormatan dan penghargaan kepada para pahlawan dan pejuang bangsa yang telah gugur", ungkap Parlindungan dalam amanatnya.

    "Kegiatan ini juga merupakan rangkaian dalam rangka menyambut Hari Pengayoman Ke-79 Tahun 2024 sekaligus menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan RI. Patriotisme dan semangat nasionalisme, menjadi dasar perjuangan para pahlawan dalam memperebutkan kemerdekaan Republik Indonesia", lanjutnya.

    "Selain itu, juga sebagai bukti kebesaran bangsa Indonesia, karena bangsa yang besar, adalah bangsa yang menghormati jasa para pahlawannya", tutup Parlin. Kegiatan diakhiri dengan penaburan bunga di masing-masing makam pejuang. (Adb) 

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Fokus Penyediaan Infrastruktur Pemasyarakatan,...

    Artikel Berikutnya

    Antisipasi Kejadian, Rutan Praya Lakukan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Semangat Tak Kenal Lelah, Satgas TMMD Kodim 1805/Raja Ampat dan Warga Terus Bangun RTLH Meski Panas Terik Menghadang
    Bakamla RI Lepas KN. Pulau Dana-323 untuk Muhibah ke Vietnam dan Singapura
    Panglima TNI Dampingi Presiden RI Buka Peparnas XVII Solo 2024
    Kapolres Sumbawa Barat Hadiri Sertijab dan Pisah Sambut Kabid Humas Polda NTB
    Danlanud Sultan Hasanuddin Terima Kejutan Istimewa dari Kapolres Maros pada HUT Ke-79 TNI

    Ikuti Kami